Lama Tak Jumpa, CSWL Buktikan Diri Negarawan Panutan

TOMOHON, MANADOPOST.COM – Pasca memutuskan ‘berpisah’ secara politik, Caroll Senduk-Wenny Lumentut(CSWL) praktis hampir tidak pernah lagi ‘duduk semeja’ alias jarang bertemu.

Keduanya yang sempat tandem dan menang telak pada Pilwako Tomohon periode 2020-2025 akhirnya harus mengambil jalan masing – masing pada Pilwako Tomohon 2024 ini.

Caroll Senduk sebagai incumbent tetap maju lewat kendaraan PDI Perjuangan9 telah mengantongi SK) sementara Wenny Lumentut memilih jalur independen(telah memasukan berkas dukungan di KPU).

Tapi siapa sangka jika keduanya tetap merupakan soulmate meski kini berbeda pilihan politik.

Baca juga:  Terkait Pemeriksaan Pjs Walikota Manado, Clay Dondokambey : Hanya Klarifikasi dan Agenda di Pemerintahan Tidak Terganggu

Pertemuan saat Caroll Senduk melayat almarhum Petrus Sangi(ayah mertua Wenny Lumentut) di Kelurahan Walian, Selasa (14/05/2024) sang tadi, menjadi bukti konkrit betapa keduanya sangat mengedepankan persatuan dan kesatuan ketimbang ego semata.

Keakraban CSWL sontak melunturkan asumsi ‘miring’ selama ini tentang hubungan keduanya.

Pemandangan itu pun cukup menjadi bukti kuatnya sifat negarawan sejati dalam diri CSWL.

“Sangat menakjubkan. Keduanya membuktikan diri sebagai panutan dan teladan,” ungkap beberapa pelayat.

FIK

.

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Manado Post di saluran WHATSAPP