Olly Dondokambey Siap Dukung Penuh Serta Dampingi Kandouw-Tuejeh Daftar ke KPU Sulut

Ketua DPD PDI-Perjuangan Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Prof DR (Hc) Olly Dondokambey SE

ManadoPost.com– Ketua DPD PDI-Perjuangan Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Prof DR (Hc) Olly Dondokambey SE mendukung penuh seluruh calon kepala daerah yang diusung di Pilkada 2024.

Dia pun dipastikan akan mengantar pasangan Cagub Drs Steven Kandouw dan Cawagub Letjen Denny Tuejeh untuk mendaftar ke KPU Sulut, Kamis (29/08/2024) pagi.

“Saya akan mendampingi dan mendaftarkan pasangan Cagub Steven Kandouw dan Cawagub Letjen Denny Tuejeh ke KPU Sulut,” jelas Ketua Olly saat dikonfirmasi wartawan media ini Selasa (27/08/2024) petang ini.

Baca juga:  Jelang Pilkada Polresta Manado Amankan Tahap Penetapan Pasangan Calon di Kantor KPU Kota Manado

Sementara itu Cagub PDI-P Drs Steven Kandouw mengatakan kesiapannya untuk mendaftar di KPU Sulut.

“Kamis tanggal 29 Agustus 2024 pukul 09.00 Wita pagi kami akan mendaftar dengan diantar langsung Ketua pak Olly Dondokambey,” ungkap Cagub Steven Kandouw.

Ketua Olly juga mengungkapkan bahwa 16 calon kepala daerah se Sulut yang diusung PDI-Perjuangan akan mendaftar serentak pada, Kamis (29/08/2024).

“Ya semua akan mendaftar pada Kamis 29 Agustus 2024 ini,” ungkap Ketum Olly.

(*/Tim MP)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Manado Post di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *