Tahuna, MANADOPOST.COM – Polres Kepulauan Sangihe menggelar Apel Siaga di halaman Mapolres pada Sabtu (25/01/2025).
Apel tersebut di pimpin langsung oleh Kapolres Kepulauan Sangihe, AKBP Abdul Kholik dan di ikuti oleh seluruh jajaran personel Polres.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres memberikan pengarahan penting terkait kesiapan personel dalam menghadapi berbagai situasi, serta penekanan terhadap komitmen pelayanan terbaik bagi masyarakat.
“Apel siaga ini sangat penting bagi kita semua sebagai bagian dari upaya meningkatkan pelayanan terbaik untuk masyarakat,” pesan Kapolres.
Ia juga menegaskan pentingnya kesiapan personel dalam memberikan pelayanan maksimal, baik dalam situasi normal maupun saat ada kegiatan besar.
“Kita sebagai pengayom masyarakat, Polres Kepulauan Sangihe harus senantiasa menjaga keamanan dan memastikan situasi tetap kondusif agar masyarakat merasa tenang, aman dan nyaman,” jelas Kapolres.
Kapolres turut mengingatkan jajarannya tentang pelaksanaan Pameran Budaya Daerah dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kabupaten Kepulauan Sangihe ke-600.
Ia juga berharap kegiatan tersebut dapat berjalan dengan lancar, aman dan kondusif. (Tim MP)