Gubernur Sulut Yulius Selvanus saat terima kunjungan kerja Dubes Rumania Manadopost.com-.Gubernur Sulawesi Utara, Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus SE, menerima kunjungan sekaligus berdialog dengan Duta Besar Rumania untuk Indonesia, Adrian Balanescu, di ruang kerjanya, Selasa (11/03/2025). Agenda yang dibahas yakni peluang kerja sama di bidang Kebudayaan, Ekonomi, Pariwisata, dan Pendidikan. Salah satu fokus utama dalam diskusi adalah sektor kebudayaan, yang diharapkan dapat memperkuat pertukaran seni, tradisi, dan nilai budaya antara kedua pihak. Selain itu, sektor ekonomi juga menjadi topik penting. Rumania, sebagai bagian dari Uni Eropa, membuka peluang bagi produk-produk unggulan Sulawesi Utara untuk menembus pasar internasional. Potensi perdagangan, investasi, serta pengembangan infrastruktur menjadi aspek yang dibahas dalam pertemuan ini. Di sektor pariwisata, kedua pihak melihat peluang besar untuk menarik wisatawan…

Pdt Gilbert Lumoindong Temui Dubes Palestina: Konflik di Timur Tengah Pada Dasarnya Merugikan Semua Pihak
Dubes Palestina Dr Zuhair SM Al-Shun, bersama Pdt Dr Gilbert Lumoindong, Dalam Acara Deklarasi Dukungan dan Solidaritas Palestina, di Kantor Dubes Palestina di Jakarta, Rabu (8/1/2025) Manadopost.com-.Duta Besar Palestina untuk Indonesia Dr Zuhair SM Al-Shun, menegaskan kondisi Gaza yang semakin memburuk dan belum ada tanda-tanda akan berakhir, salah satu penyebabnya adalah untuk mengalihkan perhatian atas krisis internal yang dihadapi pemerintah Israel. Al-Shun menduga tujuan Israel dalam perang Gaza ini ialah untuk mengalihkan perhatian atas krisis internal yang dihadapi pemerintah Israel, seperti krisis peradilan, skandal korupsi, dan perpecahan politik di antara partai-partai di Israel. “Konflik dalam negeri Israel itu, telah berlangsung bahkan sebelum agresi ini dan masih tetap berlangsung hingga sekarang,” kata Al-Shun, saat menghadiri deklarasi dukungan dan solidaritas untuk Palestina di kantor Kedutaan…