BERITA UTAMA, Politik, Sulut  

MANADO, MANADOPOST.COM – Politik di Sulawesi Utara selalu melahirkan kejutan. Fenomena itu tersaji pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara. Salah satu kelompok Relawan yang bernama Gerakan Prabowo 08 menyatakan dukungan kepada pasangan Cagub dan Cawagub usungan PDIP, Steven Kandouw – Alfred Denny Tuejeh. Ketua Umum Relawan GP 08, Nancy Angela Hendricks mengatakan, pihaknya sebelumnya mendukung pasangan Yulius Selvanus Lumbaa – Johanes Victor Mailangkay (YSK-Victory). “Mulai hari ini juga, kami mencabut dukungan untuk YSK Victory dan mendukung pasangan Steven Kandouw dan Denny Tuejeh,” kata Nancy, Jumat (4/10/2024). Nancy juga menjelaskan, sebagai ketua umum GP’08, ia memberikan kebebasan kepada pengurus di provinsi lain untuk menentukan pilihan. “Walaupun Kami tegak lurus dengan Pak Prabowo, untuk itu silahkan pengurus di daerah menentukan…