Steven Kandouw saat bersama para pendukung SKDT Konsolidasi ini bertujuan untuk memastikan soliditas kader dalam mengawal kemenangan Paslon Steven Kandouw dan Alfred Denny Tuejeh (SK-ADT) untuk Pilgub Sulut, serta JG-KWL dalam pemilihan Bupati Minut. Kader partai diingatkan untuk menjaga semangat dan terus memperkuat organisasi agar dapat mengatasi tantangan politik yang ada, terutama menjelang pemilihan. Dalam kesempatan tersebut, Steven Kandouw menyampaikan bahwa Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulut sangat konsisten dalam mendukung pembangunan di Minut, yang menjadi salah satu pusat perhatian Pemprov karena potensi pariwisatanya yang besar. Salah satu bukti komitmen tersebut adalah upaya Pemprov Sulut dalam membangun infrastruktur, seperti pembangunan dan peningkatan kualitas jalan Bandara-Likupang yang bertujuan untuk menunjang Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata Tanjung Pulisan. “Minut diberkati dengan KEK Pariwisata Tanjung…

Hari Ini, Kandouw-Tuejeh Jalani Pemeriksaan Kesehatan di RSUP Kandou Manado
Pasangan Kandouw-Tuejeh saat pemeriksaan kesehatan Manadopost.com-.Bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Drs Steven Kandouw – Letjen TNI (Purn) Alfred Denny Tuejeh mengikuti pemeriksaan kesehatan di RSUP Kandou, Jumat (30/8/2024). Tes ini wajib dilakukan setelah proses pendaftaran pasangan calon di KPU. Keduanya hadir bersama bakal calon kepala daerah lain untuk mengikuti setiap tes yang ditentukan. Pemeriksaan kesehatan sendiri mengacu pada Keputusan KPU nomor 1090 tahun 2024 tentang Pedoman Teknis Pemeriksaan Kesehatan Dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, Walikota dan Wakil Walikota tahun 2024. Berdasarkan aturan dalam Keputusan KPU tersebut dijelaskan bahwa pemerikaan kesehatan dilakukan untuk menilai status kesehatan calon kepala daerah serta mengidentifikasi kemungkinan adanya ketidakmampuan secara jasmani dan rohani yang dapat mengganggu…